Kuliner Blora : Gethuk Ayu, Jajanan Ndeso yang Cantik dan Lezat

KABARCEPU.ID – Ada berbagai macam kuliner Blora yang bisa kamu nikmati. Terutama makanan tradisional. Banyak jenis yang menggoda selera.

Salah satu contoh kuliner Blora yang bisa kamu coba, adalah jajanan tradisional yang satu ini. Adalah Gethuk Ayu Blora. Jajanan ini menjadi alternatif pilihan bagi masyarakat untuk mengganjal perut sebelum sarapan pagi atau sekadar menikmati selagi bersantai.

Kuliner Blora ini adalah sejenis gethuk yang terbuat dari ubi, gendar, senteleng, cenil, dan geblong hitam.

Keunikan dari kuliner Blora ini terletak pada tata letaknya yang diatur rapi di dalam wadah sehingga menarik perhatian pembeli.

Kuliner Blora yang Cantik dan Lezat

Selain itu, kombinasi warna-warni dari berbagai bahan membuat Gethuk Ayu terlihat cantik dan menarik, seolah-olah mengajak siapa pun yang melihatnya untuk mencicipi rasanya yang lezat.

Jajanan ini awalnya dijual secara terpisah dan mungkin terlihat biasa saja. Namun, pemilik Gethuk Ayu beralamat di Dukuh Sukorame Desa Tutup Kecamatan Tunjungan, Bu Sumini, seorang janda yang gigih dan berjuang untuk menafkahi keluarga sendiri, berhasil mengubah tampilan dan citarasa Gethuk Ayu menjadi lebih menarik.

Perubahan ini telah memberikan dampak positif terhadap penjualan, bahkan menghasilkan omset yang mengesankan, mencapai ratusan ribu setiap kali berangkat.

Meskipun Gethuk Ayu hanya merupakan jajanan sederhana, popularitasnya tidak dapat dianggap enteng.

Beberapa tengkulak telah memesan produk ini untuk dijual kembali dengan label nama yang sama, yaitu Gethuk Ayu.

Ini menunjukkan bahwa jajanan tradisional ini mampu menembus pasar dan menjadi pilihan favorit bagi banyak orang.

Namun, di balik kesuksesan Gethuk Ayu, ada beberapa kendala yang perlu diatasi. Salah satunya adalah ketidaktersediaan sertifikasi resmi seperti PIRT (Pendaftaran Industri Rumah Tangga), NIB (Nomer Induk Berusaha), dan sertifikasi halal.

Sertifikasi ini penting untuk menjamin mutu dan keamanan produk, sehingga menjadi tanggung jawab pemerintah untuk mensupport UMKM yang ada di wilayahnya agar dapat memenuhi persyaratan ini.

Pihak pemerintah seharusnya turut berperan aktif dalam mensupport dan memfasilitasi UMKM seperti Gethuk Ayu Blora.

Dengan menginventarisir semua UMKM di desa, akan lebih mudah menyampaikan informasi dan dukungan dari pemerintah. Jangan sampai dana yang seharusnya dialokasikan untuk pengembangan UMKM justru dialokasikan untuk kepentingan lain.

Dengan adanya dukungan dari pemerintah setempat, UMKM seperti Gethuk Ayu Blora dapat semakin berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal.

Selain itu, dengan mendukung produk lokal, masyarakat juga turut melestarikan keanekaragaman kuliner Indonesia yang begitu kaya dan bernilai tinggi.

Saatnya kita semua bersama-sama mendukung produk-produk UMKM di desa kita masing-masing, termasuk Gethuk Ayu Blora, agar kekayaan kuliner dan budaya Indonesia tetap hidup dan berkembang pesat.

Mari bergandengan tangan membangun negeri melalui produk-produk lokal yang bernilai tinggi!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button