HUT Ke-23 SMA N 1 Kasiman Tampilkan Pameran Wirausaha Rekayasa dan Teknologi Kearifan Lokal

KABARCEPU.ID – Dalam rangka HUT Ke 23 SMA N 1 Kasiman, digelar Pameran Wirausaha Rekayasa dan Teknologi Kearifan Lokal, Kamis 20 Oktober 2022.

Gelaran ini bertujuan untuk mewujudkan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau penerapan P5 kepada para peserta didik.

Berbeda dengan sekolah lainnya yang kebanyakan  menyajikan hiburan untuk memeriahkan hari ulang tahun sekolah. SMAN 1 Kasiman lebih memilih merayakan hari ulang tahun dengan memberikan ruang kemandirian kepada para siswa.

Untuk menampilkan karya terbaik mereka dalam bentuk digital teknologi. Seperti pembuatan Batik Ecoprinting, serta keterampilan bidang olah jasa dan tenaga seperti Tata Boga, Tata Rias dan Teknik Kendaraan Ringan atau TKR.

Plt  Kepala SMAN 1 Kasiman, Dra. Rokhani Cahyaning Pratiwi, M.Pd menyampaikan, momen hari ulang tahun atau Dies natalis ini dijadikan sebagai pendorong peningkatan prestasi, peningkatan kualitas pembelajaran serta kemanfaatannya untuk siswa maupun di masyarakat.

“Sehingga sekolah ini semakin maju semakin berprestasi dan semakin jaya,” kata dia.

Dengan adanya status sekolah double track ini, kata dia,  yang memberikan keterampilan kepada anak-anak sebagai bekal terjun ke masyarakat setelah lulus dari SMA N 1 Kasiman. Sehingga para siswa sudah punya arah, punya kemandirian dan persiapan untuk masa depan, punya kesempatan melanjutkan kuliah, serta memiliki peluang di dunia industri dan kerja.

Plt Kepala SMA N 1 Kasiman, Dra. Rokhani Cahyaning Pratiwi, M.Pd.
KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA