Iphone 15 Pro Max Disebut Punya Kamera Selfie Paling Unggul, Ini Harga dan Spesifikasinya

Lolo Kabarcepu
iPhone 15 Pro Max
iPhone 15 Pro Max

KABARCEPU.ID – Iphone 15 Pro Max resmi diluncurkan oleh perusahaan Apple yakni pada 12 September 2023 secara global.

Sementara untuk di Indonesia, Iphone 15 Pro Max dijadwalkan akan diluncurkan pada 27 Oktober 2023.

Untuk Pre-Order Iphone 15 Pro Max dapat dipesan mulai 20 Oktober 2023 melalui distributor resmi Apple di Indonesia.

Distributor resmi Apple di Indonesia yakni iBox dan Digimap memastikan iPhone 15 Pro Max bakal masuk Indonesia mendekati akhir Oktober hingga awal November 2023.

Masyarakat dapat melakukan pemesanan Iphone 15 Pro Max tersebut secara pre-order yakni mulai Jumat, 20 Oktober 2023 pukul 01.00 WIB.

Sedangkan penjualan perdana iPhone 15 series di Indonesia dijadwalkan berlangsung seminggu setelahnya, yakni pada Jumat, 27 Oktober 2023.

Dilansir dari laman iBox dan Digimap, harga iPhone 15 Pro Max di Indonesia dibanderol mulai Rp24.999.000 untuk tipe penyimpanan 256 GB.

Iphone 15 Pro Max disebut memiliki kamera selfie terbaik saat ini dibanding dengan smartphone pesaingnya yakni Google Pixel 7 Pro dan Huawei P60 Pro.

Iphone 15 Pro Max Varian
Iphone 15 Pro Max Varian

Berikut spesifikasi lengkap Iphone 15 Pro Max:

  • Network: GSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE / 5G.
  • Layar: LTPO Super Retina XDR OLED, 120Hz, HDR10, Dolby Vision, 1000 nits (typ), 2000 nits (HBM), Ceramic Shield glass, Always-On display.
  • OS: iOS 17, upgradable to iOS 17.0.3.
  • Chipset: Apple A17 Pro (3 nm).
  • CPU: Hexa-core (2×3.78 GHz + 4×2.11 GHz).
  • GPU: Apple GPU (6-core graphics).
  • Memory: 256GB/8GB RAM, 512GB/8GB RAM, 1TB/8GB RAM, NVMe.
  • Kamera Utama (Triple): 48 MP, f/1.8, 24mm (wide), 1/1.28″, 1.22µm, dual pixel PDAF, sensor-shift OIS. 12 MP, f/2.8, 120mm (periscope telephoto), 1/3.06″, 1.12µm, dual pixel PDAF, 3D sensor‑shift OIS, 5x optical zoom. 12 MP, f/2.2, 13mm, 120˚ (ultrawide), 1/2.55″, 1.4µm, dual pixel PDAF, TOF 3D LiDAR scanner (depth).
  • Features: Dual-LED dual-tone flash, HDR (photo/panorama).
  • Video: 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120/240fps, 10-bit HDR, Dolby Vision HDR (up to 60fps), ProRes, Cinematic mode (4K@24/30fps), 3D (spatial) video, stereo sound rec.
  • Kamera Selfie (single): 12 MP, f/1.9, 23mm (wide), 1/3.6″, PDAF, OIS, SL 3D, (depth/biometrics sensor).
  • Features: HDR, Cinematic mode (4K@24/30fps).
  • Video: 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120fps, gyro-EIS.
  • Baterai: Li-Ion 4441 mAh, non-removable.
  • Charging: 25W wired, 50% in 30 min (advertised), 15W wireless (MagSafe), 7.5W wireless (Qi)
    4.5W reverse wired.
  • Fitur lain: Sensors Face ID, accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer Ultra Wideband 2 (UWB) support, Emergency SOS via satellite (SMS sending/receiving).
  • Warna: Black Titanium, White Titanium, Blue Titanium, Natural Titanium.

Dilansir dari situs DXOMARK, Iphone 15 Pro Max memiliki skor untuk kamera selfie terbaik yakni 149 poin.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA