Lapter Ngloram Segera Aktif

KABARCEPU.ID – Lapter Ngloram atau Lapangan terbang Ngloram, Cepu, Jawa Tengah, dikabarkan telah diserahterimakan dari Kementrian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) kepada Kementrian Perhubungan (Kemenhub), untuk dilakukan reaktivasi.

“Informasi yang kami terima, lapangan Ngloram sudah dilakukan serahterima. Hanya saja, kami belum tahu berita acaranya,” kata Kepala Dinas Perumahan Pemukiman dan Perhubungan (Dinrumkimhub), Syamsul Arif.

Menurutnya,  pengaktifan kembali lapter Ngloram untuk menjadi bandar udara (bandara) telah memperolah signal positif untuk dilakukan reaktivasi. Yang nantinya akan dikelola oleh Kemenhub.

“Kami masih menunggu signal tersebut benar-benar positif. Sehingga kami bisa mengambil langkah awal pemberian dukungan, termasuk dalam dukungan sarana pendukung,” ujarnya.

Dalam rencana pengaktifan kembali lapter tersebut, kata dia, masih menunggu hasil kajian teknis dari kementrian.

“Apakah nanti digunakan untuk bandara khusus latihan atau bandara umum,” tuturnya. Sementara, saat ini ruang udara masih dalam wilayah Pangkalan TNI AU Iswahyudi Madiun. “Ini yang mungkin agak sulit dan perlu adanya komunikasi,” kata dia.

Direncanakan, pihak kementrian akan melakukan survey lapangan dan melakukan kajian teknis. “Untuk jadwalnya kami belum tahu,” tuturnya, saat berbincang di ruangannya belum lama ini.

Lebih lanjut dia menyatakan, bahwa kementrian lebih condong untuk melakukan reaktivasi lapter Ngloram dibanding pembangunan bandara di wilyah Bojonegoro Jawa Timur. “Karena lapter Ngloram sendiri, statusnya masih aktif,” pungkasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button