KABARCEPU.ID – Buah Tin memiliki rasa manis yang unik, bertekstur lembut, dan kenyal.
Ciri fisiknya unik, menyerupai tetesan air mata. Buah ini tumbuh subur di dataran Mediterania dan Timur Tengah.
Buah Tin telah lama digunakan sebagai pemanis buatan, sebelum adanya gula.
Di dalamnya terkandung energi, protein, karbohidrat, folat, dan niacin yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh.
Namun di Indonesia ada 1 buah yang hampir sama dengan Buah Tin yaitu Buah Ara .
Pohon Ara dapat tumbuh hingga 10 meter dengan batang lunak berwarna abu-abu dan memiliki diameter batang sekitar 17,5 cm.
Sistem perakaran pohon ini dangkal dan menyebar di dalam tanah yang mencapai 15 m dengan kedalaman mencapai 6 m.
Daun dari pohon ara sendiri cukup besar dan berlekuk dalam sekitar 3 atau 5 jari dengan daun bertipe daun tunggal.
Daunnya berwarna hijau mengkilat tersebar di seluruh bagian batang dan memiliki bentuk bulat telur dengan ujung runcing yang berukuran 7,5 – 15 cm.
Bunga dari Pohon Ara ini tidak terlihat, karena bunga tersebut terlindung menutup di sekitar buah.
Penyerbukan pada bunga pohon ara dilakukan oleh jenis lebah khusus, sama seperti serangga yang menyerbuki jenis-jenis Ficus lainnya, yaitu lebah buah ara.
Perbedaan Buah Tin dengan buah Ara yang mirip yaitu hampir serupa atau beda beda tipis baik dari besar nya maupun warna buah nya.
Bila kita lihat dari jauh itulah Buah Tin dan itulah Buah Ara yang serupa sehingga yang beda Buah Tin dapat kita makan dan buah ara tidak dapat kita makan tetapi menjadi makanan hewan serta ikan.
Buah tin memiliki bentuk bulat yang berukuran panjang 3–5 cm.
Buah ara atau tin ini berwarna hijau ketika masih muda, sedangkan ketika sudah matang atau masak buah
ini berubah warna menjadi ungu kehitaman pada bagian luar dan berwarna merah pada bagian dalamnya dengan biji yang banyak.
Pohon buah Ara yang tumbuh di hutan pegunungan, ada pohon ara yang tumbuh di rawa, ada pohon ara yang tumbuh di dataran rata dan ada pohon buah ara yang tumbuh di pinggir sungai juga terjadi perbedaan perbedaan karena kawasan tumbuh.
Sedangkan Pohon Tin berasal dari Timur Tengah yang pohonnya dapat hidup subur dengan suhu panas.
Pohon Tin memiliki buah rata rata satu buah pertangkai, sedangkan Buah Ara pertangkai mencapai lima dan lebih buahnya, untuk warna buah Ara ketika kecil orangge kemerahan dan setelah besar hijau buah nya.
Perbedaan lainnya Buah Ara di bagian bawah lebih dalam atau tenggelam hampir sama dengan buah apel manalagi, sedangkan Buah Tin bagian bawah timbul sehingga terlihat terbuka saat sudah masak buah tin. ***