Seleksi CPNS dan PPPK Dibuka 16 September 2023, Ini Jumlah Formasi ASN yang Ditetapkan MenPAN-RB

Seleksi CPNS dan PPPK tahun 2023

– Formasi untuk instansi Pemerintah Daerah sebanyak 493.634 ASN terdiri dari 296.084 PPPK Guru, 154.724 PPPK Tenaga Kesehatan, serta 42.826 PPPK Tenaga Teknis.

Jumlah formasi tersebut ditetapkan Menteri PAN-RB Anas dalam Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023 pada Kamis, 3 Agustus 2023 di Jakarta.

Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023 tersebut juga dihadiri oleh para Pejabat Pembina Kepegawaian se-Indonesia.

“Terima kasih kepada instansi yang menyampaikan usulan formasi. Semoga proses seleksi berjalan lancar. Kami menjamin semuanya fair, tidak bisa titip-menitip. Kita berharap ASN bisa melahirkan kinerja berdampak yang dapat dirasakan masyarakat, sesuai arahan Presiden Joko Widodo,” tegas MenPAN-RB Anas.

MenPAN-RB Anas juga mengatakan bahwa, terdapat sejumlah arah kebijakan pada rekrutmen ASN tahun 2023.

Arah kebijakan tersebut yakni sebagai berikut:

– Pertama, fokus pada pelayanan dasar dengan guru dan tenaga kesehatan menjadi formasi yang paling banyak disediakan.

– Kedua adalah memberi kesempatan rekrutmen untuk talenta digital dan data scientist.

– Ketiga, mengurangi rekrutmen pada formasi yang akan terdampak transformasi digital.

Lebih lanjut, MenPAN-RB Anas menambahkan, rekrutmen ASN juga dimaksudkan sebagai upaya untuk seoptimal mungkin menyelesaikan penataan tenaga non-ASN atau yang biasa disebut Tenaga Honorer.

Untuk diketahui, jumlah tenaga non-ASN atau Tenaga Honorer yakni sebanyak 2,3 juta orang di seluruh Indonesia, dan saat ini dalam proses diaudit BPKP bersama BKN.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA