Jawa Tengah Juara! Mengalahkan Jakarta, Menjadi Provinsi Penghasil Sampah Terbanyak di Indonesia pada 2022

jawa-tengah-provinsi-penghasil-sampah-terbanyak-di-indonesia-pada-2022-by-katadata
grafik: katadata.co.id

KABARCEPU.ID – Jawa Tengah menduduki peringkat pertama di Indonesia dalam menghasilkan sampah.

Timbulan sampah terbanyak ternyata dihasilkan oleh Provinsi Jawa Tengah menurut Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

KLHK telah merilis penghasil sampah terbayak di Indonesia pada tahun 2022, juaranya dipegang provinsi Jawa Tengah. Seperti dilansir dari databoks.katadata.co.id

Berdasarkan data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) Kementerian KLHK, Indonesia menghasilkan 35,93 juta ton timbulan sampah sepanjang tahun 2022.

Dilihat dari provinsinya, sampah terbanyak berasal dari jawa bagian tengah. Provinsi ini menghasilkan 5,76 juta ton atau 16,03% dari total timbulan sampah nasional tahun lalu.

Posisi kedua diduduki Jawa Timur dengan timbulan sampah 4,95 juta ton sepanjang 2022.

Kemudian pada posisi ketiga adalah Jawa Barat dengan timbulan sampah sebanyak 4,89 juta ton.

Sementara DKI Jakarta menempati urutan keempat dengan timbulan 3,11 juta ton timbulan sampah sepanjang tahun lalu.

Berikut daftar lengkap 10 provinsi penghasil timbulan sampah terbanyak di Indonesia pada 2022, juaranya Jawa Tengah:

  1. Jawa Tengah: 5,76 juta ton
  2. Jawa Timur: 4, 95 juta ton
  3. Jawa Barat: 4,89 juta ton
  4. DKI Jakarta: 3,11 juta ton
  5. Banten: 2,62 juta ton
  6. Sumatra Utara: 1,9 juta ton
  7. Sumatra Selatan: 1,32 juta ton
  8. Bali: 1,02 juta ton
  9. Sumatra Barat: 958,23 ribu ton
  10. Sulawesi Selatan: 908,85 ribu ton

Dalam periode sama, Papua Barat Dayamenjadi provinsi yang paling sedikit menghasilkan sampah. Provinsi baru hasil pemekaran ini tercatat hanya menghasilkan 18,16 ribu ton timbulan sampah pada tahun lalu.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA