Elnusa Bangun Budaya Internal Control, Gelar Kick Off Meeting ICoFR 2023

Elnusa Bangun Budaya Internal Control

Direktur Keuangan Elnusa Bachtiar Soeria Atmadja yang hadir dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Management Elnusa berkomitmen untuk menerapkan ICoFR secara full cycles pada akhir tahun ini.

“Dengan dilakukannya Implementasi ICoFR di Elnusa, management mampu memberikan keyakinan yang memadai atas keandalan Laporan Keuangan di lingkungan Subholding Upstream Pertamina serta mendukung pelaporan keuangan PT Pertamina Hulu Energi konsolidasian secara khusus terkait pernyataan atas keandalan sistem pengendalian internal Perusahaan,” ujar Bachtiar.

“Mari bersama membangun budaya internal control yang proporsional melalui implementasi Internal Control over Financial Reporting (ICoFR) di Elnusa dan berkolaborasi serta bersinergi untuk menyelesaikan workplan implementasi ICoFR sesuai timeline yang telah disepakati,” tutup Bachtiar.

Sekilas Elnusa (IDX: ELSA)

Elnusa merupakan anak perusahaan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina.

Sebagai perusahaan solusi total jasa energy, Elnusa memiliki kompetensi inti pada jasa hulu migas, jasa penunjang dan jasa distribusi dan logistik energi.

Lini jasa hulu migas meliputi jasa Geoscience & Reservoir (land, transition zone & marine serta data processing), jasa pengeboran & pemeliharaan lapangan migas (drilling & workover), jasa engineering, procurement, construction & operation maintenance (EPC-OM). Lini jasa penunjang meliputi jasa marine support, fabrikasi, hingga manajemen data.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA