Blora

Peringatan Hari Desa 2026 di Blora: Kenduri, Galang Dana Hingga Doakan Korban Bencana

KABARCEPU.ID – Peringatan Hari Desa 2026 di Blora yang dihelat di Alun-Alun Kabupaten Blora pada Senin (12/1/2026) menjadi momen kebersamaan dan kepedulian kolektif yang ditandai dengan rangkaian kegiatan tradisional dan kemanusiaan.

Sekitar 4.000 peserta dari unsur pemerintahan kecamatan dan desa se-Kabupaten Blora menggelar “Kenduri Desa” sebagai ungkapan syukur atas hasil panen dan sebagai ruang silaturahmi antargenerasi, sambil menyelenggarakan penggalangan dana yang terkoordinasi untuk membantu korban bencana di Sumatera, Aceh, dan daerah lain yang terdampak, menunjukkan bahwa solidaritas lokal melampaui batas geografis.

Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum refleksi terhadap pentingnya ketangguhan desa menghadapi bencana, penguatan jaringan sosial, serta upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kapasitas mitigasi dan respons lokal demi melindungi warga pada masa mendatang.

Peringatan Hari Desa tahun 2026 tersebut dihadiri oleh Dirjen Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa dan Daerah Tertinggal Kemendes PDT RI, Dr. H. Tabrani, Bupati Blora Dr. H. Arief Rohman, beserta Forkopimda Blora, Ketua Praja Blora, ribuan peserta yang terdiri dari seluruh camat dan ketua tim penggerak PKK kecamatan, seluruh kepala desa, perangkat desa, dan BPD se-Kabupaten Blora, serta tenaga pendamping profesional se-Kabupaten Blora.

Bupati Blora Dr. H. Arief Rohman menyampaikan, “Kenduri Desa” sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat hasil bumi yang telah diberikan oleh desa.

Peringatan Hari Desa 2026 di Blora Kenduri Galang Dana Hingga Doakan Korban Bencana 2

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

“Hari ini kita mengadakan Kenduri, dalam rangka mensyukuri nikmat yang sudah diberikan dalam hari desa ini, semoga desa-desa di Blora ke depan akan semakin maju, dan semoga Bapak Ibu semuanya diberikan kesehatan, keselamatan, kesuksesan, dalam rangka untuk menjalankan amanah, mengawal pembangunan yang ada di desa-desa yang ada di Kabupaten Blora,” harap Bupati Arief.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan doa bersama. Bupati beserta seluruh peserta Kenduri Desa, mendoakan sejumlah daerah yang tengah mengalami musibah, mulai Sumatera, Aceh, hingga daerah sekitar, agar lekas pulih.

”Terima kasih ini ada peduli bencana juga, nanti kita akan salurkan untuk Sumatera dan Aceh, sebagai bentuk empati kita terhadap saudara-saudara kita yang sedang terkena musibah di Sumatera dan Aceh,” ungkapnya.

Di peringatan Hari Desa ini, Bupati Arief mengapresiasi peran dan dukungan dari Kepala Desa, perangkat desa, atas pengabdian dan dedikasinya dalam memajukan desanya.

“Dalam kesempatan yang berbahagia ini tentunya kami atas nama Pemerintah Kabupaten Blora menyampaikan apresiasi, terima kasih kepada Bapak/Ibu Kepala Desa dan seluruh perangkat desa yang ada di Kabupaten Bora atas semua kerjasamanya, atas semua dedikasinya, atas semua pengabdiannya,” Jelas Bupati.

“Selamat Hari Desa, tentunya semoga dengan adanya Hari Desa ini, peran-peran desa akan semakin bisa kita optimalkan ke depan,” tandas Bupati Blora Arief Rohman.***

KONTEN UNIK DARI SPONSOR UNTUK ANDA

POSTINGAN TERKAIT