Pendaftaran PPG Prajabatan Gelombang 3 Tahun 2023 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

PPG Prajabatan Gelombang 3 Tahun 2023

KABARCPEU.ID – Pendaftaran PPG Prajabatan Gelombang 3 Tahun 2023 resmi dibuka oleh Kemendikbudristek.

Kemendikbudristek resmi membuka pendaftaran Pendidikan Profesi Guru atau PPG Prajabatan Gelombang 3 Tahun 2023.

Pendaftaran PPG Prajabatan Gelombang 3 Tahun 2023 dibuka mulai tangal 25 Oktober sampai dengan 12 November 2023.

PPG Prajabatan adalah program pendidikan profesi untuk mencetak generasi baru guru-guru Indonesia yang memiliki panggilan hati menjadi guru, profesional, komitmen menjadi teladan, cinta terhadap profesi, dan pembelajar sepanjang hayat.

Program ini diselenggarakan bagi lulusan sarjana atau sarjana terapan maupun Diploma IV baik dari jurusan pendidikan maupun non kependidikan bagi calon guru untuk mendapat sertifikat pendidik.

Perjalanan menjadi Generasi Baru Guru Indonesia dimulai dengan tahap seleksi dan mengikuti rangkaian Program Pendidikan Profesi Guru selama dua semester yang terdiri dari perkuliahan, praktik kerja lapangan, proyek kepemimpinan, dan pendampingan.

Hal ini dilakukan Kemendikbudristek dalam rangka percepatan pemenuhan kebutuhan guru pada beberapa bidang studi pada jenjang sekolah dasar dan menengah.

Untuk itu, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek memberi kesempatan bagi Putra/Putri terbaik bangsa yang memiliki minat, bakat, dan panggilan jiwa menjadi guru untuk mengikuti
seleksi calon Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru atau PPG Prajabatan Gelombang 3
Tahun 2023.

Persyaratan pendaftaran PPG Prajabatan Tahun 2023 adalah sebagai berikut:

1. Warga Negara Indonesia.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA