Blora  

Sambangi Poskamling, Bhabinkamtibmas Polres Blora Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Lebih lanjut Aipda Jasmito menyampaikan kepada warga agar hati hati terhadap bahaya kebakaran. “Untuk antisipasi kebakaran, kami mohon warga untuk waspada. Terutama dalam membakar bediang atau perapian untuk mengusir nyamuk di kandang.

“Jaga dan awasi jangan sampai api menjalar ke pakan ternak yang kering. Selain itu jika meninggalkan rumah pastikan api kompor mati dan stop kontak listrikpun kalo tidak terpakai dicabut saja,” bebernya.

Terpisah, Kapolsek Jiken Iptu Zaenul Arifin,SH,MH mengungkapkan bahwa apa yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Desa Ketringan sudah tepat.

Karena selalu bersinergi dengan Babinsa selaku rekan kerja dilapangan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Apa yang dilakukan sudah tepat. Tentunya setiap saat seorang anggota Polri terutama Bhabinkamtibmas harus selalu ada dan dekat dengan warganya. Dengan harapan dapat menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah binaan,” ucap Kapolsek Jiken.***

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA