Blora  

Pasar Ngawen Terbakar, Pedagang Terima Bantuan Beras dari Bulog

Pasar Ngawen Terbakar, Pedagang Terima Bantuan Beras dari Bulog

Salah satu pedagang kelapa di Pasar Ngawen, Masugianto, mengaku senang atas bantuan yang didapat dari Bulog. Bantuan beras ini sangat bermanfaat, terutama dengan naiknya harga beras di pasaran.

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami para pedagang. Apalagi saat ini kami kesulitan dengan naiknya harga beras di pasaran,” ujar Masugianto.

Kebakaran Pasar Ngawen

Seperti diketahui, Pasar Ngawen Blora terbakar habis pada Selasa 9 Januari 2024. Akibatnya, ribuan lapak dagangan hangus. Sebanyak 800 lapak pedagang los, 150 lapak pedagang pelataran, dan 60 kios hangus. Sementara itu, 71 kios terdampak rusak berat dan ringan.

Berdasarkan data dari Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Blora, kerugian dari peristiwa itu ditaksir mencapai Rp 30,6 Miliar.

Rinciannya, bangunan pasar senilai Rp 15,5 Miliar, kerugian 60 pedagang kios Rp 608 juta, kerugian 800 pedagang los Rp 14,29 Miliar, dan kerugian 150 pedagang dasaran mencapai Rp 300 juta.

Hingga saat ini, para pedagang belum bisa menempati pasar dan berjualan di pinggiran jalan sekitar Pasar Ngawen. Untuk membangun pasar tersebut, diperkirakan membutuhkan anggaran sebesar Rp 35 Miliar. ***

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA