Lintang, Sang Juara Cerita yang Hobby Matematika

Cepu – Bagi Lintang, Matematika itu mata pelajaran yang paling menarik dan menantang. Matematika membuatnya tertantang untuk mengasah otak dengan menggeluti rumus-rumusnya. “Aku memang suka pelajaran yang sulit-sulit.

Makanya aku paling suka dengan Matematika,” ungkap Lintang dengan ekspresi polos.
Tetapi anehnya, pada Lomba Cerita Islami tingkat SD yang digelar Rabu (11/10/2017), pemilik nama lengkap Ilyasa Lintang Aji Wahyudo ini berhasil meraih juara pertama. “Cerita memang beda dengan Matematika, tapi aku juga menyukainya,” ujarnya santai saat ngobrol santai dengan kabarcepu.com seusai lomba.

Siswa Kelas 3 SDIT Mutiara Insan Cepu ini mengaku senang dan bangga setelah diumumkan sebagai pemenang pada Lomba Cerita Islami yang baru saja selesai digelar. “Aku bisa bercerita itu karena aku suka baca komik.

Paling sering aku baca Doraemon. Aku juga suka baca KKPK kalau di rumah,” celoteh anak sulung dari tiga bersaudara.
Anak pasangan Gatot Setyo Wahyudo dengan Medika Sandriyati ini merasa kaget juga ketika diumumkan sebagai pemenang untuk mewakili Cepu maju ke tingkat kabupaten. “Senang karena waktu kelas 1 ikut lomba tapi nggak menang,” ucapnya polos.

Lintang yang juga mempunyai hobby bermain sepak bola inipun berencana melatih diri untuk tampil lebih baik. “Ya lebih sering membaca cerita, biar bisa bercerita. Cerita itu asyik lho, meskipun aku lebih suka Matematika,” ujar siswa kelahiran 9 Pebruari 2009 ini. (*)

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA