KABARCEPU.ID – Bunga Telang belakangan ini semakin dikenal masyarakat karena memberikan manfaat bagi kesehatan. Tanaman yang sebelumnya dianggap liar ini, kini banyak diburu karena memberikan manfaat sebagai minuman berkhasiat.
Di Desa Gadon Kecamatan Cepu, Bunga Telang kini semakin dikenal masyarakat. Adalah siswa SD Negeri Gadon yang memiliki kreativitas memanfaatkan bunga ini sebagai minuman berkhasiat.
“Teh Bunga Telang itu berkhasiat menghangatkan badan. Itulah sebabnya kami menyediakan setiap hari untuk diminum guru-guru dan anak-anak,” ungkap Kepala SDN Gadon Kecamatan Cepu, Suyadi belum lama ini.
Menurut Suyadi, lingkungan sekolah cocok ditanami tanaman merambat ini. Kesempatan menanam dalam jumlah besar, akan dilakukannya sekaligus memberikan pembelajaran kepada anak didik.
“Kedepannya akan bisa memetik setiap hari, karena jumlahnya yang banyak, sehingga bisa bergantian masa petiknya,” katanya.
Pria yang pernah mengajar di SD Negeri 2 Sonokulon Kecamatan Todanan tersebut, berencana akan selalu menggiatkan anak didik untuk menanam dan memelihara tanaman rambat tersebut.
“Jadi setiap hari bisa menikmati Teh Bunga Telang dengan segala khasiatnya. Badan terasa bugar dan bersemangat,” ujarnya mantap.
Untuk mendapatkan rasa nikmat sesuai selera, bunga dipadukan dengan jahe, sere, dan jeruk nipis. “Perpaduan rasa inilah yang membuat Teh Bunga Telang terasa lebih nikmat dan tidak membosankan. Kalau hanya Telang, rasanya kurang mantap,” jelas pria yang pernah bercita-cita menjadi tentara ini.
Suyadi menambahkan, jika ada acara biasanya pihaknya membuat minuman Bunga Telang dalam jumlah yang lebih banyak. “Biasanya ditambah dengan es, sehingga rasanya nikmat menyegarkan. Ini banyak disukai anak-anak,” ujarnya.
“Dengan minum es Bunga Telang, badan langsung terasa segar, dan tidak terasa capek,” imbuh Suyadi.
Untuk mengembangkan kegiatan positif tersebut, pria 39 tahun ini berencana akan menjual bunga yang bisa mengurangi stres ini dalam kemasan kering.
“Kedepan, kami akan membuat Bunga Telang kering dalam kemasan. Kami yakin sekali pemasarannya mudah, karena khasiatnya sudah nyata,” ujar pria asal Kalitidu Bojonegoro ini.***