Ragam  

Tragedi Desa Legetang, Hilang Dalam Semalam di Pegunungan Dieng

Tragedi Desa Legetang, Hilang Dalam Semalam di Pegunungan Dieng
blibi

KABARCEPU.ID – Pagunungan Dièng adalah kawasan pegunungan yang membentang dari wilayah barat Kabupaten Wonosobo, wilayah timur Kabupaten Banjarnegara, wilayah selatan Kabupaten Batang dan Kabupaten Pekalongan di Provinsi Jawa Tengah;

Sekaligus menjadi batas alamiah bagi keempat kabupaten tersebut. Puncak tertinggi di Pegunungan Dieng berada di Gunung Parahu yang memiliki ketinggian lebih dari 2.590 meter di atas permukaan laut.

Di daerah pegunungan dieng ini menyimpan sejarah kelam yang memberikan kesan sejuta misteri yang hingga saat ini masih belum terpecahkan . dan yang pasti misteri tersebut akan berkembang menjadi sebuah mitos dan menjadi konsumsi masyarakat.

Kisah sejarah terkadang menyingkap banyak ceritera yang tak terduga-duga. Sejatinya, sejarah mengajak dan mengajarkan kita untuk belajar dari peristiwa-peristiwa itu.

Salah satunya adalah kisah mengenai sebuah pemukiman atau desa yang hilam hanya dalam waktu semalam . Kisah ironinya berbuntut pada kepercayaan rakyat Dieng tentang adanya azab yang menimpa rakyat Legetang yang kerap menyimpang.

Di balik keindahan Dataran Tinggi Dieng, meninggakan kisah tragis Dusun Legetang yang terkubur longsor dalam semalam pada 17 April 1955.

Dulu, dusun ini dihuni 450 jiwa dan terkenal dengan kesuburan tanahnya.

Namun, semua sirna akibat bencana alam yang dahsyat.

Kini, hanya tugu beton setinggi 10 meter yang berdiri di tengah ladang kentang sebagai pengingat tragedi tersebut.

Bekas dusun yang tadinya lembah, berubah menjadi bukit yang mengubur seluruh penduduk.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA