PEPC JTB Gelar Tasyakuran dan Santunan Anak Yatim di Sekitar Wilayah Kerja

KABARCEPU.ID – Tahun ini Lapangan Gas Jambaran-Tiung Biru (JTB) yang dioperatori oleh PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina telah berhasil memasuki fase operasi.

Dalam momentum yang baik, sekaligus menyambut tahun baru 2024, PEPC JTB mengadakan tasyakuran doa bersama dan santunan anak yatim dari 4 desa di sekitar wilayah operasi.

Kegiatan tasyakuran dan santunan anak yatim ini untuk menyongsong semangat baru memasuki fase operasi ini dilangsungkan di lingkungan perkantoran PEPC JTB, Desa Bandungrejo, Ngasem, Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa 6 Februari 2024.

Hadir dalam tasyakuran ini antara lain Komisaris Utama PEPC Taufan Hunneman, perwakilan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream, serta perwakilan manajemen Regional Indonesia Timur dan Zona 12.

Sementara, dari dalam jaringan (daring) Direktur Utama PEPC Muhammad Arifin hadir dan mengikuti hingga acara usai bersama General Manager PEPC Zona 12 Mefredi.

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama PEPC Muhammad Arifin menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kesuksesan Lapangan Gas JTB memasuki fase operasi.

hut blora 275 bpe scaled

Menurutnya, keberhasilan ini berkat dukungan semua pihak terutama pemerintah dan warga masyarakat sekitar.

“Semoga dengan kegiatan ini kita semua dapat keberkahan, diberi kesuksesan dan kemudahan dalam memperjuangkan masa depan yang lebih gemilang,” jelasnya.

Sementara Komisaris Utama PEPC Taufan Hunneman memberikan semangat kepada para pekerja yang berada di lingkungan PEPC JTB dalam menghadapi tantangan ke depan.

Disampaikan bahwa waktu telah membuktikan, di mana semangat para perwira PEPC inilah perusahaan mampu mengemban amanat negara dalam merampungkan Proyek Strategis Nasional (PSN) JTB dari mulai fase proyek hingga produksi.

Dirinya bangga atas kegigihan para pekerja serta mengapresiasi dukungan seluruh pihak hingga JTB dapat masuk ke fase operasi.

“Pada hari ini kita semua mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat-Nya-lah JTB berhasil masuk ke dalam fase operasi,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Sekretaris Desa Pelem Irnani Hayati yang hadir bersama perwakilan desa sekitar menyambut positif kegiatan PEPC memberikan perhatian kepada warga masyarakat sekitar.

Menurut Irnani, selama ini PEPC sudah banyak memberikan program yang bermanfaat bagi warga masyarakat sekitar sehingga sinergi dengan warga selalu terjaga.

Dirinya mengaku cukup bangga di daerahnya memiliki tetangga seperti PEPC JTB.

“Saya mewakili pemerintah Desa Pelem menyampaikan terima kasih atas perhatian yang diberikan selama ini. Semoga ke depan PEPC dapat semakin maju,” ungkapnya.

Baik Taufan maupun Arifin keduanya berpesan kepada seluruh pekerja untuk senantiasa dapat meningkatkan kesadaran dalam aspek keselamatan kerja atau HSSE.

Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini dapat memupuk semangat para pekerja yang ada di PEPC JTB untuk meraih hasil terbaik pada tahun 2024 ini.

Selain itu juga, komunikasi, silaturahmi antara perusahaan dengan warga sekitar dapat terus terjaga baik.

Sehingga situasi yang kondusif bisa tercipta untuk berkontribusi nyata dalam kegiatan operasi dan produksi migas dari Lapangan Gas JTB demi ketahanan energi nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button