Peluang Bisnis bagi UMKM, Pertamina Patra Niaga Perluas Layanan SPBU dengan Non Fuel Retail

Peluang Bisnis bagi UMKM, Pertamina Patra Niaga Perluas Layanan SPBU dengan Non Fuel Retail

KABARCEPU.ID – Pertamina Patra Niaga mengambil langkah strategis untuk memperluas layanan di SPBU-nya melalui pengembangan Non Fuel Retail (NFR).

Dengan menghadirkan berbagai layanan seperti minimarket, kafe, dan penggantian oli, serta dukungan untuk usaha kecil dan menengah (UMKM), Pertamina tidak hanya berkomitmen untuk memberikan kenyamanan kepada pelanggan, tetapi juga untuk menciptakan peluang bisnis yang menarik bagi pelaku usaha.

Melalui ekosistem bisnis ini, Pertamina berupaya menjadikan SPBU lebih dari sekadar tempat pengisian bahan bakar, tetapi sebagai destinasi one-stop solution yang memenuhi segala kebutuhan masyarakat.

Kesempatan ini, Pertamina mengajak UMKM untuk terlibat dan bersinergi, membuka pintu kolaborasi yang membawa dampak positif bagi ekonomi lokal.

Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra menyampaikan bisnis NFR SPBU dirancang untuk memberikan nilai tambah yang lebih bagi pelanggan setia Pertamina dengan menyediakan beragam produk dan layanan yang melengkapi kebutuhan sehari-hari.

“Kami percaya bahwa dengan adanya bisnis NFR ini, SPBU tidak hanya menjadi tempat untuk mengisi bahan bakar, tetapi juga destinasi untuk memenuhi berbagai kebutuhan lainnya,” kata Ega.

Lebih lanjut Ega mengatakan Pertamina Patra Niaga saat ini memiliki 6.379 SPBU reguler yang bisa dimanfaatkan sebagai peluang oleh para pelaku usaha untuk berbisnis di tempat strategis yang dikunjungi banyak orang.

“Pertamina Patra Niaga membuka peluang seluas-luasnya dalam mengembangkan bisnis NFR di SPBU. Saat ini, kami telah bekerjasama dengan 100 brand nasional dan internasional, 1.446 brand lokal dan sudah terdapat 22.236 tenant yang ada di SPBU,” jelas Ega.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA