Sate Khas Blora Menjadi Bintang di Mangkunegaran Makan-Makan

Sate Khas Blora Menjadi Bintang di Mangkunegaran Makan-Makan

KABARCEPU.IDKuliner khas Blora, sate ayam dan kambing, turut memeriahkan acara “Mangkunegaran Makan-Makan” yang digelar selama dua hari, 27-28 April 2024. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-267 Mangkunegaran.

Bupati Blora, Arief Rohman, yang hadir langsung dalam acara tersebut, mengungkapkan rasa bangganya atas undangan Blora untuk berpartisipasi dalam “Mangkunegaran Makan-Makan”. Atas undangan tersebut, pihaknya menyuguhkan kuliner khas Blora, yaitu sate sapi dan ayam.

Lebih lanjut, Arief Rohman menuturkan bahwa Blora memiliki hubungan sejarah yang erat dengan Mangkunegaran. “Menurut sejarahnya, Blora merupakan wilayah perdikan dari Mangkunegaran. Oleh karena itu, kami membawa kuliner khas Blora ke sini untuk mempererat hubungan dan sinergi dengan Solo,” ujar Arief Rohman

Selain kuliner, Blora juga berencana untuk membawa tim kesenian khas daerahnya, yaitu seni Tayub, untuk memeriahkan acara tersebut.

Membuka Peluang Ekonomi dan Budaya

Acara “Mangkunegaran Makan-Makan” dibuka secara resmi oleh Pengageng Kawedanan Panti Budaya Mangkunegaran, G.R.Aj. Ancillasura Marina Sudjiwo, sekitar pukul 15.15 WIB.

Gusti Sura, sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-267 Mangkunegaran.

“Selain itu, Mangkunegaran Makan-Makan ini juga dimaksudkan sebagai upaya untuk memajukan ekonomi melalui kolaborasi dan mendukung kesejahteraan masyarakat, terutama masyarakat Solo dan abdi dalem Praja Mangkunegaran,” ungkap Gusti Sura.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA