KABARCEPU.ID – Jepang memiliki segudang kuliner, salah satunya takoyaki yang juga dikenal di Indonesia, termasuk di Kota Cepu.
Takoyaki adalah camilan berbentuk bulat yang terbuat dari adonan telur dan tepung, berisi potongan kecil gurita dan bahan lain seperti jahe dan tenkasu.
Namun, takoyaki yang sudah banyak diadaptasi dan disesuaikan dengan lidah orang Indonesia pastinya lebih nyaman di kantong.
Isian takoyaki yang tersebar di Kota Cepu diganti dengan potongan sosis.
Takoyaki yang sudah matang akan berwarna cokelat keemasan di bagian luar dan akan cair di bagian dalamnya.
Sebagai pelengkap, pada bagian atas takoyaki akan diberikan taburan serpihan rumput laut, mayones, dan saus takoyaki.
Selain di berbagai pinggiran Kota Cepu, takoyaki juga bisa ditemukan di warung atau kedai yang ada di pusat kota.
Berikut ini beberapa penjual takoyaki yang bisa ditemui di Kota Cepu:
1. Street Food di Depan Patung Kuda
Street food di depan patung kuda Taman Seribu Lampu menawarkan berbagai macam ragam kuliner, salah satunya adalah takoyaki.
Harga yang ditawarkan sangat murah meriah, yaitu Rp5.000,00 per porsi (isi 4).
Isinya sama semua, yaitu sosis, bakso ikan, atau bakso, lalu diberi taburan daun bawang.
Untuk rasa, takoyaki di sini ala kadarnya saja, menyesuaikan dengan harganya yang terjangkau.
Sangat cocok untuk kalangan anak muda.
2. Takoyaki Depan Toko Pelajar Cepu
Penjual takoyaki ini menjajakan dagangannya di depan Toko Pelajar Cepu.
Dengan harga Rp5.000,00, Anda bisa mendapatkan 5 biji takoyaki dengan isian sosis, bakso ikan, dan taburan daun bawang atau rumput laut.
Takoyaki yang dijual juga tidak jauh berbeda dengan takoyaki pada umumnya, yaitu berbentuk bulat.
Selain tempat-tempat di atas, penjual takoyaki biasanya selalu hadir di acara atau even-even tertentu.
Mereka akan menjual berbagai macam makanan, mulai dari kebab, burger, dan tentunya takoyaki.
Misalnya, ketika diadakan pasar kaget di Kota Cepu, pasar malam, atau expo, para penjual takoyaki akan berbondong-bondong datang untuk menjajakan jualannya.
Sebab, di saat-saat seperti itu, penjual takoyaki akan memperoleh banyak pembeli.