Penerbangan Perdana Wings Air Mulus, Bupati : Semoga Harga Tiketnya Bisa Turun

CEPU, – Maskapai Wings Air melakukan terbang perdana dengan rute Bandara Pondok Cabe ( PCB) Banten,  Purbalingga ( PWL) ke Bandara Ngloram, Cepu ( CPF) kabupaten Blora Jawa Tengah, Jumat (5/8/2022). Dari Cepu- Blora pukul 13.15-14.45 wib sedangkan Pondok Cabe- Cepu Blora pukul 11.20-12.55 wib setiap hari Jumat. Untuk harga tiketnya dari Pondok Cabe tujuan Cepu dan sebaliknya harganya Rp 1.672.700,-.

Kemudian, pada hari yang sama maskapai Wings Air melayani penerbangan dari Purbalingga ke Pondok Cabe pukul 9.50 WIB dan tiba pukul 11.00 WIB.

Kepala Bandara Dewadaru Karimunjawa yang juga membawahi Bandara Ngloram Ariadi Widiawan mengatakan, pendaratan perdana Wings Air ke Bandara Ngloram berjalan mulus dengan waktu 1 jam 30 menit meski dengan harga tiket yang lumayan.

” Tadinya 1,8 juta sekarang 1,6 juta. Karena avtur nya naik. Kami dan Pak Bupati akan mencoba supaya tiketnya diturunin,” ujarnya.

Bupati Blora Arief Rohman dalam sambutannya mengungkapkan, atas nama Pemkab Blora, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Wings Air. 

” Karena avtur naik harga tiketnya naik. Semoga harga tiketnya bisa turun,” ujarnya.

Agar ramai penumpang, Bupati akan bersurat ke DPRD agar kunjungan ke Jakarta naik pesawat.

” Ini membuka konektivitas untuk Cepu dan sekitarnya. Dan berdampak positif untuk destinasi wisata di Cepu dan sekitarnya. Semoga dampak positif ini juga untuk Rembang Bojonegoro Pati Rembang, Ngawi, Tuban dan Grobogan,” pungkasnya. (F4J4r)

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

KONTEN PILIHAN UNTUK ANDA