Dugaan Pungutan Liar Rp50.000 Per Siswa di SMAN 2 Cepu Blora Diusut Polisi

KABARCEPU.ID – Dugaan praktik pungutan liar terjadi di SMAN 2 Cepu, Blora. Sekarang ini, polisi tegah melakukan penyelidikan kasus tersebut. Sejumlah saksi telah dimintai keterangan.

Untuk diketahui, kasus ini mencuat setelah ada laporan ke Saber Pungli Pemprov Jateng yang diteruskan ke Polda Jateng dan Polres Blora.

Kasat Reskrim Polres Blora, AKP Selamet melalui Kanit Tipidkor Iptu Imam menjelaskan bahwa laporan tersebut masih dalam tahap penyelidikan.

Pihak-pihak terkait seperti Kepala Sekolah, Siswa, dan Orang tua telah dimintai keterangan di Mapolres Blora.

Imam mengungkapkan bahwa iuran sebesar Rp50.000 per siswa dipertanyakan. Uang tersebut digunakan untuk menyelenggarakan acara di sekolah dan ditarik melalui Osis SMAN 2 Cepu.

Pihak kepolisian telah meminta RAB dan akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Pemprov Jateng untuk menentukan apakah tindakan tersebut termasuk pungli.

KONTEN MENARIK UNTUK ANDA

“Ada sepuluh orang sudah dimintai keterangan, untuk saat ini masih proses penyelidikan,” ujarnya 2 Mei 2024.

Imam mengungkapkan, pihaknya mendapat tugas dari Polda Jateng untuk mengusut laporan dugaan pungli tersebut.

Berawal dari laporan orang tua siswa yang ditujukan ke Saber Pungli Pemprov Jateng, diteruskan ke Polda Jateng kemudian Polres diperintahkan untuk menyelidiki.

“Limpahan dari polda jateng untuk menyelidiki dugaan pungli di SMAN 2 Cepu,” tuturnya. ***

KONTEN UNIK DARI SPONSOR UNTUK ANDA

Berita Terbaru

spot_img
spot_img
spot_img

Berita Terkait

24 Tim Siap Ikuti Turnamen Futsal Antar Pelajar SMP dan MTs

KABARCEPU.ID – Sebanyak 24 tim siap mengikuti Turnamen Futsal Antar Pelajar tahun 2025 tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP)...

Tutup Tahun: Mahasiswa KKN Pintar Unugiri Kelompok 38 Desa Kapuan Sukses Gelar Pengajian Umum dan Gebyar Sholawat

KABARCEPU.ID - Kelompok 38 KKN Pintar Unugiri (Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri) sukses menyelenggarakan acara besar yakni pengajian...

Keuntungan E-Warung Diduga Dinikmati Pengurus BKM Makmur Santosa untuk Rekreasi

KABARCEPU.ID - Dalam Rembug Warga Tahunan, terungkap dugaan bahwa keuntungan dari e-warung digunakan oleh pengurus BKM Makmur Santosa...

Kepala Kelurahan Cepu Mediasi Dugaan Korupsi di BKM Makmur Santosa

KABARCEPU.ID - Kepala Kelurahan Cepu, Eki Novita, saat ini sedang berusaha memediasi kedua belah pihak yang berselisih paham...

Masyarakat Cepu Tak Terima Laporan Keuangan BKM Makmur Santosa

KABARCEPU.ID - Sampai saat ini, Ketua RW 08 Kelurahan Cepu, Nugroho dan warga Kelurahan Cepu belum pernah menerima...

Warga Kelurahan Cepu Pertanyakan Transparansi Pengelolaan Dana BKM Makmur Santosa

KABARCEPU.ID - Ketua RW 08 Kelurahan Cepu, Nugroho, menduga adanya praktik korupsi dalam pengelolaan dana BKM Makmur Santosa. BKM...

Dugaan Praktik Korupsi di BKM Makmur Santosa Kelurahan Cepu

KABARCEPU.ID - Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Makmur Santosa di Kelurahan Cepu, Kecamatan Cepu, Blora, diduga tidak transparan dalam...

Perayaan Natal di Cepu: Berikut Prakiraan Cuaca Natal 2024 di Cepu Blora Berdasarkan Data Resmi BMKG

KABARCEPU.ID - Menjelang perayaan Natal 2024, masyarakat Cepu Blora dan sekitarnya tentu berharap cuaca yang mendukung untuk merayakan...