Pexels |
|
Kabarcepu.id – Tidak sedikit umat Islam yang melaksanakan ibadah puasa Ramadhan, namun terlewat melaksanakan sahur.
Berbagai alasan orang tidak melaksanakan sahur, mulai dari terlambat bangun untuk sahur, hingga malas untuk sahur, meskipun sudah terbangun dari tidur.
Sebenarnya, banyak hikmah melaksanakan sahur yang belum diketahui.
Meskipun hukumnya sunah, tapi sangat dianjurkan bagi umat Islam yang hendak melaksanakan ibadah puasa Ramadhan.
Berikut 5 hikmah sahur yang belum diketahui banyak orang, yang dihimpun dari yatimmandiri.org ;
1. Sahur bisa memberikan tambahan stamina dan energi bagi yang akan menunaikan ibadah puasa. Sehingga puasa yang dilakukan bisa berjalan lancar seharian.
Apabila melewatkan waktu sahur, maka tubuh bisa lemas dan tidak memiliki tenaga yang cukup untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
2.Waktu sahur bisa menjadi kesempatan untuk melaksanakan ibadah atau amalan lainnya.
Beberapa amalan yang dilakukan di bulan Ramadhan, terutama di waktu-waktu sahur dapat menambah pahala yang berlipat ganda.
Jadi, saat bangun untuk menyantap makanan sahur, dianjurkan untuk melakukan ibadah lainnya seperti dzikir, sholat malam dan membaca Al-Quran.
3.Sahur merupakan salah satu bentuk dari kasih sayang Islam kepada umatnya.
Kewajiban melaksanakan puasa dalam Islam disertai dengan anjuran sahur, yang bisa memberikan banyak manfaat dan keberkahan.
Selain itu, anjuran melaksanakan sahur juga sebagai bentuk perhatian kepada umat Islam, yang memperbolehkan makan terlebih dahulu sebelum melakukan ibadah puasa, sehingga tubuh bisa tetap sehat dan bugar.
4.Makan sahur merupakan salah satu keistimewaan yang dimiliki oleh umat Nabi Muhammad SAW.
Puasa tidak hanya dilakukan bagi umat Islam saja, karena umat Nasrani dan umat Yahudi juga melakukan ibadah puasa.
Namun anjuran untuk melaksanakan sahur ini hanya terdapat di dalam ajaran Islam.
Anjuran ini tentunya diberikan karena banyaknya keberkahan yang bisa didapatkan, jadi sayang sekali apabila dilewatkan.
5. Setiap hidangan yang disantap ketika melaksanakan sahur tidak akan dihisab kelak di akhirat nanti.
Dimana, salah satu keberkahan yang bisa didapatkan yaitu, makanan sahur yang dimakan bisa bebas dari beban hisab oleh Allah SWT di hari akhir.
Itulah sejumlah hikmah sahur yang belum diketahui banyak orang, semoga bermanfaat.***
Sumber: yatimmandiri.org